Sunday, December 27, 2009

Denpasar Festival, Melepas Matahari 2009

Melepas tahun 2009 dan menyambut tahun baru 2010, Kota Denpasar menyelanggarakan sebuah event besar bertajuk “Denpasar Festival'09”. Acara yang sebelumnya dikenal dengan nama “Gajah Mada Town Festival” ini merupakan sebuah perayaan akhir tahun yang terbuka untuk umum. Di dalamnya digelar aneka ragam kekayaan ekspresi dan kreatifitas yang tumbuh di Kota Denpasar. Ekspresi tersebut terpancar dalam bentuk pameran, seminar dan pentas seni, dan hiburan.

Denpasar Festival ini merupakan pengejawantahan dari semangat menjadikan Denpasar sebagai sebuah Kota Kreatif Berbasis Budaya Unggulan. Tahun ini, tema yang diangkat adalah adalah “Embracing Tomorrow” atau “Menyongsong Masa Depan Gemilang”. Tema tersebut merupakan lanjutan dari tema festival sebelumnya “Inspirational Memories”, menyerukan sebuah keyakinan bahwa keagungan masa lalu merupakan modal dasar untuk meraih masa depan yang gemilang.

Seniman yang tampil pada festival ini antara lain Made Budhiana (pelukis), A.A. Yoka Sara (desainer arsitektural), I Wayan Gede Yudana (musisi, komposer world music), Jango Pramartha (kartunis), Arsawan (desainer kain), Kadek Suardana (koreografer).

Puncak acara festival akhir tahun ini adalah acara “Melepas Matahari 2009” yang akan delakukan oleh semua komponen seniman dan masyarakat Denpasar sebagai bentuk penghormatan kepada Sang Waktu yang telah mendewasakan kota Denpasar untuk menyongsong masa depan yang cemerlang.

Bagi kamu yang kebetulan berlibur di Bali, nikmatilah berbagai acara menarik yang digelar pada event ini.

Untuk mengetahui program acara, klik Jadwal Denpasar Festival'09.

No comments:

Post a Comment